Supplier Granit Marmer, Granit Lantai Murah, Harga Granit Per Meter, Motif Granit, Pasang Granit: Tips Memilih Jasa Pasang Granit Per Meter Supplier Granit, Granit Lantai Murah, Harga Granit Per Meter, Motif Granit, Pasang Granit, Cara Memilih Granit

Tips Memilih Jasa Pasang Granit Per Meter

July 06, 2017

Granit merupakan salah satu bahan pelapis lantai yang sangat populer digunakan di aneka bangunan umum seperti rumah sakit, museum, mall, dan hotel. Tidak hanya itu saja, kini granit juga diminati untuk menyempurnakan interior rumah. Granit sendiri termasuk dalam batuan vulkanik yang proses pembentukannya terjadi akibat tekanan dan panas. Variasi pola dan warna dari ubin granit memang lebih sedikit dibanding dengan keramik. Akan tetapi anda masih bisa menjumpai beberapa pola ubin granit dengan nuansa warna gelap, abu- abu, dan merah muda. Anda bisa menyesuaikan pilihan anda dengan dekorasi dan nuansa rumah yang anda idamkan. Banyak kelebihan dari granit dibanding dengan keramik mulai dari perawatan dan kekuatannya.
Ubin granit biasanya memiliki motif warna alam sehingga bisa memberikan nuansa alami di dalam rumah. Tidak heran semakin hari jenis ubin ini semakin digemari. Penggunaan ubin granit bisa memunculkan kesan megah dan elegan. Apakah anda ingin memasangnya juga dirumah? Anda bisa menghubungi tenaga professional untuk mewujudkan impian anda. Saat ini sudah banyak sekali tukang yang menyediakan jasa pasang granit per meter.

Harga ubin granit
Jasa pasang granit per meter memang lebih mahal dibanding dengan jasa pasang keramik. Tentu saja mahalnya harga ini sangat wajar melihat kualitas garnit yang lebih baik dibanding dengan keramik. Granit tidak cepat tergores dan tidak cepat kusam seperti halnya pada keramik. Hal ini terjadi karena warna mengkilap dari Granit merupakan hasil pemolesan. Ketika terdapat goresan pun anda tidak perlu langsung mengganti lantai anda dengan melakukan bongkar pasang. Anda tinggal menggunakan bubuk khusus yang harganya tidak mahal untuk memolesnya kembali. Anda juga bisa memanggil tukang ahli yang menawarkan jasa poles bila anda merasa tidak mampu melakukannya sendiri. Selain itu dari segi kekuatan, granit lebih unggul dari keramik. Lantai granit mampu menahan beban hingga 500 kilogram.
Tips pemasangan granit
Untuk memilih granit yang terbaik untuk rumah anda, ada beberapa tips yang bisa anda coba. Yang pertama, anda dianjurkan untuk survey harga granit terlebih dahulu. Dengan melakukan survey, anda bisa mengetahui variasi granit yang ada di pasaran dan harganya. Anda perlu menanyakan pada penjual darimana granit pilihan anda berasal. Asal dari granit akan memberikan pengaruh yang sangat besar pada harga granit itu sendiri karena ada biaya pengiriman dari daerah asal. Untuk daerah Jawa sendiri saerah penghasil granit yang kualitasnya cukup baik yaitu daerah Tulungagung Jawa Timur. Selanjutnya anda juga perlu menanyakan harga jasa pasang granit per meter ketika survey. Selanjutnya, anda tinggal memilih ubin granit yang sesuai dengan budget yang anda anggarkan.
Tips yang kedua berhubungan dengan warna dan pola granit yang terbatas. Jika area yang ingin anda pasang granit cukup luas, tentu tidak mudah bagi anda untuk mendapatkan granit yang satu pola pada satu toko. Solusi yang bisa anda ambil adalah dengan memadukan beberapa pola dan corak. Ketika anda melakukannya, coba untuk memilih warna- warna yang senada dan menghasilkan perpaduan yang terlihat indah. Karena granit harganya cukup mahal, tentu anda harus memilih dengan hati- hati agar tidak menyesal di kemudian hari.
Tips ketiga, anda harus memilih tukang penyedia jasa pasang granit yang ahli dan professional. Pastikan tukang ahli tersebut melakukan pengukuran, pemotongan, pemasangan, dan pemolesan granit dengan hati- hati. Kesalahan dalam pemotongan tentu akan berakibat fatal terhadap keindahan ruangan di rumah anda. Tips terakhir, jangan menaruh makanan atau minuman yang bisa tumpah diatas granit yang belum di seal. Granit yang belum di seal memiliki pori- pori yang cukup besar dan bisa meresap noda yang ditumpahkan. Itu akan membuat granit timbul bercak- bercak yang mengganggu keindahan.
 

Bagaimana cara merawat lantai granit?
Karena anda harus merogoh kocek yang cukup dalam untuk 
jasa pasang granit per meter, tentu anda tidak mau merugi hanya karena anda tidak tahu bagaimana merawat lantai granit anda. Sebenarnya ada banyak cara yang bisa anda lakukan agar lantai granit anda tahan lama. Cara yang paling mudah yaitu dengan rutin membersihkannya dengan mengelap atau mengepel. Bila lantai terkena tumpahan air berwarna seperti kopi atau teh, anda harus segera membersihkannya. Gunakan kain yang bersih saat pengepelan agar tidak menimbulkan goresan pada lantai granit. Kain yang anda gunakan juga harus memiliki permukaan yang halus seperti kain microfiber. Anda bisa menggunakan cairan pembersih yang khusus untuk membersihkan granit yang bisa anda temukan di toko- toko.  Jika pada suatu masa anda mendapati lantai anda penuh goresan dan warna tidak lagi mengkilap, anda bisa memanggil jasa poles granit yang bisa memberikan perawatan intensif dan lebih maksimal

You Might Also Like

0 comments

Tentang Kami

SUPPLIER GRANIT

Kami adalah Supplier Granit dengan skala besar, Siap memberikan harga Granit terjangkau dengan kualitas yang terbaik. Segera hubungi kami untuk pemesanan.


: suppliermarmergranit@gmail.com



DMCA.com Protection Status

Kontak Kami